Tipe Data Pada JavaScript Yang Harus Anda Ketahui

Setelah kita mempelajari tata cara penulisan variabel pada JavaScript kita lanjutkan dengan memahami tipe data pada JavaScript, dimana pada Javascript terdapat berbagai tipe data mulai dari angka, teks hingga data kompleks berupa array dan objek.

Selanjutnya tipe data pada Javascript terbagi dua bagian tipe data primitif (sederhana) dan tipe data objek.

Tipe data Primitif hanya terdapat satu nilai :

  • Number
  • String
  • Bolean
  • Null
  • Undifined

Tipe data objek biasa disebut tipe khusus yang perilaku isi bisa bermacam-macam, sebagai berikut :

  • Array
  • date
  • RegExp
  • Map dan WeekMap
  • Set dan weekSet.

Tipe data Number

Tipe data number adalah tipe data berisi angka, baik angka bulat maupun angka pecahan, didalam Javascirpt tidak membedakan tipe data bulat dengan angka pecahan, dan keduanya digabung ke dalam tipe number.

Berikut contoh cara mengisi variabel dengan tipe data number pada Javascript

var data = 100; 
var ipk = 2.17;   
var hutang = -300;

console.log (data);  // 100  
console.log(ipk) ; //2.17
console.log(hutang) ; //-300

Tipe data String

Tipe data string berisi data teks, seperti “Helo wolrd” nama “Affanul”, dan Javascript mendukung pembuatan string menggunakan tanda kutip satu ( ‘ ) maupun tanda kutip dua ( ” ).

nama = "Affanul Hakim";
console.log(nama);   // affanul hakim

belajar = 'Belajar Javascript Untuk Pemula';
console.log(belajar);   // Belajar Javascript Untuk Pemula

data = "1000";
console.log(data);    // 1000 (string)

Tipe Data Boolean

Tipe data boolean adalah tipe data yang hanya mempunyai dua nilai yakni true (benar) false (salah), tipe data ini sering digunakan untuk membuat alur logika program,. Struktur logika if, else, while, do while membutuhkan nilai boolean untuk mengontrol alur program.

var benar = true;
var salah = false;

Tipe data boolean nilai ditulis dengan huruf kecil, tidak boleh menggunakan huruf besar.

Tipe data Null

Null adalah keadaan dimana data kosong, pada umumnya null diinput dengan sengaja oleh progarmer didalam membuat program.

var contoh = null;
console.log(contoh);   // null

Tipe data Undifined

undifined menyatakan data tidak terdefinisi, tapi beda dengan null, biasa nilai undifined dihasilkan oleh Javascript dan sebagian besar karena kesalahan program, sebagai contoh kita mendevinisikan variabel tapi tidak memberikan nilai maka bariabel ini akan berisi data undefined

var data;
console.log (data);   // undefined

Tipe data Aray

Berisi kumpulan tipe data, jika kita akan membuat banyak data dalam satu kelompok atau banyak data dalam satu variabel maka kita gunakan array, sehingga kode program menjadi sederhana cara penulisannya.

var pegawai = ["Hery", "Hakim", "Iwan", "Mazda"];
console.log (pegawai[0]); // Heri
console.log (pegawai[1]); // Hakim
console.log (pegawai[2]); // Iwan
console.log (pegawai[3]); // Mazda

Pada contoh di atas variabel pegawai berisi berbagai data nama pegawai, dan untuk mengaksesnya kita tinggal pilih array sesuai nomor urut pegawai pada array.

console.log (pegawai[3]); // Mazda

Tipe data Date

Untuk menampilkan tanggal pada Javascript, Tanggal terdiri dari setahun, sebulan, sehari, satu jam, satu menit, kedua, dan milidetik.

new Date()
new Date(milliseconds)
new Date(dateString)
new Date(year, month, day, hours, minutes, seconds, milliseconds)
<script>
document.getElementById("demo").innerHTML = Date();
</script>

//  Wed Aug 26 2020 11:14:06 GMT+0700 (Western Indonesia Time)

Tipe Data RegExp

Sebuah ekspresi reguler adalah urutan karakter yang membentuk pola pencarian, Pola pencarian dapat digunakan untuk pencarian teks dan teks menggantikan operasi.

Untuk Map dan WeekMap, Set dan weekSet. kita akan bahas pada artikel berikutnya.

Ok teman-teman, terima kasih telah membaca tulisan sampai akhir, semoga bermanfaat, salam sukses penuh keberkahan. 🙂

Share and Enjoy !

You may also like...